Senkom Mitra Polri Kabupaten Malang melakukan gerakan tidak terduga dengan menggeruduk Koramil Pakisaji di bawah koordinasi Deni Robbi Sasongko, warga Karang Pandan Pakisaji . Kedatangan Deni bersama rombongan sebanyak 20 orang bukan untuk melakukan demo, melainkan dalam rangka membantu Koramil melakukan pembongkaran salah satu ruang yang rencananya akan digunakan sebagai rumah Persit.
Menurut Danramil Kapten Wakit Tohari, kegiatan kolaborasi dan kebersamaan antara anggota Senkom dan anggota Koramil Pakisaji terjalin dengan baik, sehingga kegiatan pembongkaran dapat berjalan lancar dalam waktu kurang dari sehari. Ini menunjukkan sinergi yang kuat antara dua lembaga dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
Tindakan ini merupakan contoh nyata dari kesadaran akan pentingnya kerja sama antarinstansi dalam memajukan kepentingan bersama. Diharapkan, kolaborasi ini akan terus berlanjut untuk membangun lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi masyarakat Kabupaten Malang.//s16lkm
Bravo Senkom kab malang 💪💪💪💪
BalasHapusSenkom Mitra Polri Kab Malang sangat Lur biasa, Salam Kemanusiaan salam satu jiwa
BalasHapusgotong royong adalah jiwa kita
BalasHapus