Jumat, 03 Februari 2023

Lukman Hakim Pimpin kembali Senkom Mitra Polri Kabupaten Malang

 

Kepemimpinan Senkom Mitra Polri Kabupaten Malang  Jawa Timur 2023 - 2028 di pegang kembali oleh  Lukman Hakim   setelah mendapat dukungan penuh dari semua perwakilan utusan Pengurus Kecamatan Senkom dari 29 Kecamatan se-Kabupaten Malang. pada Musyawarah Kabupaten (Muskab) IV, di Gedung serbaguna SMK Mandiri Gondang Legi, 22/01/2023, Kemarin.

Dalam pembukaan Muskab, Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Ir. H. Maun, MT menegaskan, Muskab ini merupakan agenda rutin yang digelar setiap akhir masa kepengurusan di lingkungan Senkom Mitra Polri dan sekaligus pemilihan ketua periode berikutnya.

"Sesuai amanat AD/ART bahwa dalam periode 5 Tahun diadakan Muskab untuk memilih ketua dan pengurus baru. Agar ada penyegaran organisasi,"ungkap Maun.

Maun berharap pelaksanaan Muskab III Senkom Mitra Polri Malang menjadi momentum yang baik dan bersejarah. Tentunya organisasi ini diharapkan dapat mendukung program pemerintah pusat dan daerah terlebih dukung dan sukseskan program daerah, 'Malang Makmur'.

"Pengurus terpilih harus mendorong kaderisasi dan regenerasi yang berkualitas serta berintegritas, mampu melaksanakan tupoksi organisasi," harap Maun.

Sebagai pengurus organisasi harus mampu memberikan pelayanan dan perlindungan terbaik khususnya bagi anggota dan umumnya bagi masyarakat Malang.

Tak hanya itu, pengurus organisasi harus berfungsi sebagai pengembangan, baik pengembangan SDM, pengembangan anggota dan tak kalah penting adalah kaderisasi.

"Kaderisasi harus disiapkan, harapannya pengurus muda yang potensial agar mampu untuk menghadapi berbagai permasalahan yang akan terjadi di masa depan, baik dalam hal teknologi, globalisasi, dan segala perubahan lainnya, agar Senkom Mitra Polri Kabupaten Malang 5 tahun kedepan lebih maju," terang Maun.

Lanjut Maun, sebagai pengurus dan anggota organisasi harus mempunyai kemauan dalam pengembangan organisasi. Asahlah kemampuan, skill, kompetensi melalui pelatihan pelatihan, diklat maupun upgrading.

Musyawarah Kabupaten (Muskab) IV Malang,”Mencetak generasi yang berkapasitas Profesional dan Relegius untuk mendukung terwujudnya masyarakat Malang Makmur Tata Tentram Kerta Raharja”, dihadiri seluruh Pembina, Pengurus Harian, Ketua Kecamatan se Malang, hadir dari pengurus provinsi Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Ir. H. Maun, MT, Wakil Sarjono, SH, Sekretaris H. Wahjoe Soetiono  S.Sos, Wakil Moh. Efendi, ST.

 










 


 


0 komentar:

Posting Komentar